Selasa

5 hal dasar untuk sukses PPC

meningkatkan pendapatan ppcBerikut adalah hal-hal dasar yang perlu di pahami sehubungan dengan upaya untuk meningkatkan jumlah klik serta pendapatan dari iklan PPC (pay perc lick)yang di pasang di website atau blog, baik lokal maupun iklan luar seperti google adsense .
Baca juga artikel sejenis, tips ringan cara meningkatkan klik adsense

Satu
-Apa persyaratan utama untuk bisa meraih kesuksesan bidang PPC?
Jawab: Sama seperti persyaratan yang dibutuhkan untuk sukses di bidang lain, yaitu anda harus semaksimal mungkin menguasai atau menjadi expert di bidang tersebut.
-Apa persyaratan utama untuk menjadi expert di bidang PPC?
Jawab: Sama seperti persyaratan yang dibutuhkan bidang lain, yaitu anda harus benar-benar meng-inginkan atau sungguh-sungguh untuk mencapainya.
Contohnya begini: anda melihat sebuah aksi pertunjukan sulap David Coverfield atau Dedi Cobuzier yang sangat mengagumkan, Lalu anda di beritahu rahasianya semua trik yang mereka pakai untuk sulap-sulap mereka smpai sedetil-detilnya . Lalu pertanyaan-nya apakah setelah di beritahu trik-triknya anda bisa melakukan-nya? , Jawabannya adalah:
Anda akan bisa melakukannya seperti apa yang di lakukan pesulap itu jika anda memang benar-benar tertarik pada bidang sulap dan sungguh-sungguh ingin menguasai trik-trik sulap yang anda peroleh itu.
Anda tidak akan bisa melakukannya jika anda tidak tertarik pada bidang sulap dan tidak pernah terbetik di hati anda ingin sungguh-sungguh menguasai trik-trik sulap tersebut. (ingat, prinsip kesuksesan di segalai bidang adalah Totalitas pada bidang tersebut).
Sekarang apakah anda benar-benar meng-inginkan PPC untuk menjadi sumber pendapatan anda serta sungguh-sungguh tertarik ingin meraihnya semaksimal mungkin?
Oke, saya anggap dengan anda adalah orang yang sungguh-sungguh tertarik dan ingin sukses pada bidang PPC ini dan internet marketing secara umum.
Jika ternyata anda sebenarnya tidak tertarik atau tidak sungguh-sungguh untuk menjadi expert di bidang PPC ini, maka jangan-jangan anda memiliki penilaian seperti yang saya khawatirkan (karena banyak orang yang memiliki pola pikir seperti ini ) menganggap suatu metode atau trik atau konsep adalah sebagai suatu password yang bila anda mengetahui passwordnya maka semuannya akan beres .
Trik, konsep , metode adalah suatu petunjuk atau cara melakukan suatu tindakan sesuai terhadap apa yang di tuju, bukan kata kunci atau passsowrd. Seperti yang saya katakan pada posting Cara cepat kaya raya ,bahwa teori dan realisasi/kenyataan ada syaratnya.
- Lalu seberapa pentingkah trik atau pengetahuan ini terhadap keberhasilan anda?
Jawab: Tentu sebuah cara atau informasi adalah jantungnya tindakan, jadi sangat penting sekali , bayangkan orang yang mendaki gunung atau memasuki hutan belantara dengan memakai peta petunjuk dengan yang tidak menggunakan peta petunjuk , yang menggunkan peta petunjuk lebih mungkin bisa berhasil ,sedangkan yang tidak menggunakan peta petunjuk kemungkinan selamat-pun kecil…inilah mengapa saya jabarkan Dalil-1 ini dengan jelas.

Dua
Orang datang ke website atau blog anda bukan untuk nge-klik iklan, jika pengunjung datang dari search engine maka dia dating untuk mencari informasi yang dicarinya, jika dia datang sebagai pengunjung setia anda maka dia datang untuk mencari informasi terbaru dari situs anda atau karena alasan lain, yang jelas secara umum bukan untuk melihat iklan anda.
Inilah alasan teknis yang sesungguhnya para pemain expert PPC kenapa tidak menampilkan PPC di halaman utama situsnya , karena halaman utama atau blog utama adalah untuk menampilkan informasi terbaik serta kredibilitas anda pada website / blog anda tersebut.
Ilustrasinya begini: web utama anda adalah ibarat warung makan dan PPC adalah ibarat makanan pelengkap sebagai aksesoris ,misalnya kerupuk, anda tidak akan bisa mengharapkan keuntungan sebanyak-banyaknya dari kerupuk yang anda jual di warung makan anda meskipun anda memajang banyak kaleng kerupuk sebanyak-banyaknya di warung makan anda tersebut, karena orang datang kesitu untuk makanan utama anda. Lalu bagaimana supaya anda memperoleh banyak keuntungan atau bisa menjual kerupuk
(Iklan PPC) sebanyak mungkin ? . tentu caranya tak lain adalah dengan menyediakan konsep penjualan tersendiri terhadap kerupuk tersebut. Bagaimana caranya? Lanjutkan membaca.

Tiga
Untuk bisa mendapatkan klik sebanyak-banyaknya terhadap iklan PPC anda, maka anda harus berkonsentrasi membuat halaman yang di pasangi iklan PPC tersebut supaya setiap orang yang datang ke halaman tersebut melakukan klik. Caranya bagaimana? Tentu dengan membuat tampilan yang semenarik mungkin terhadap iklan PPC anda sehingga orang tertarik melakukan klik , dalam ilustrasi rumah makan dan krupuk Dalil-2 di atas , misalnya supaya kerupuk lebih menarik untuk dibeli pengunjung adalah dengan cara membuat tampilan kerupuk yang unik dan menarik, misalnya memuat bentuk kerupuk yang lain dari yang lain baik warna maupun bentuknya juga cara memajangnya dengan wadah yang menarik.
Jadi disini jelas bahwa traffic pengunjung yang banyak bukan ukuran banyak-nya orang melakukan klik pada iklan PPC anda, tapi lebih cenderung pada factor semenarik apa iklan anda baik isi maupun tampilannya atau cara menyajikan-nya.

Empat
Semakin sedikit link dalam suatu halaman akan semakin besar peluang mendapatkan klik . Ini tentu prinsip yang alami, seperti halnya dagangan kerupuk tadi maka supaya kerupuk anda lebih laku terjual maka jangan menjual makanan alternative lain yang membuat orang tertarik pada yang lain itu. Inilah satu alasan lagi kenapa para pemain PPC tidak menempatkan iklan PPC pada situs utamanya, karena pada situs utama perlu variasi tampilan yang menarik serta berbagai macam link dalam rangka menarik minat pengunjung supaya tertarik dan datang lagi . Tapi disini saya juga akan memberikan trik untuk semaksimal mungkin memperoleh klik jika memang anda berniat memasang PPC di situs / blog utama anda , dengan konsekuensi anda harus melakukan beberapa perubahan terhadap layout/tata letak komponen pada situs / blog utama tersebut.
Lima
Supaya iklan anda menarik perhatian pengunjung lalu mendapat klik maka iklan PPC anda perlu di sajikan dengan cara semenarik mungkin. Haruskah begitu..? ,Begini ilustrasinya, ibarat situs anda warung makan tadi, dan PPC sebagai makanan aksesoris, misalnya kerupuk dan peyek .
Contoh di warung makan A, yg menerapkan cara biasa:
Saat orang-orang berkunjung ke warung makan A adalah untuk memesan makanan utama, yaitu nasi dan lauk-pauknya, lalu di sudut etalase makanan pemilik warung makan memajang kerupuk di dalam kalengnya yang warna biru itu juga peyek di dalam toplesnya , maka yang akan terjadi adalah para pengunjung anda akan menyantap makanan seperti biasa dan mungkin kadang ada 1-2 orang yang tertarik mengambil kerupuk atau peyek itu untuk tambahan lauk-pauknya.
Contoh di warung makan B, yg menerapkan cara unik:
Saat orang-orang berkunjung ke warung makan B adalah untuk memesan makanan utama, yaitu nasi dan lauk-pauknya, Dan di setiap meja makan pengunjung pemilik warung juga menyajikan kerupuk serta peyek, tapi di kemas dalam toples-toples kecil spesial yang bening, bersih, bahkan di sampingnya juga diletakan sambal dalam tempatnya, saos, serta lalap-lalapan, Maka yang terjadi adalah sebagian besar pengunjung yang makan di warung itu selalu tertarik dan mngambil kerupuk atau peyek untuk melengkapi selera makanannya karena melihat tampilan kerupuk dan peyek di depan meja makan-nya yang menarik selera dan nggemesin, apalagi di sediakan pula sambal, saos serta lalap-lalapan-nya.

Ya ,jadi itulah factor yang membuat pengunjung kurang selera melakukan klik di sebuah situs, yaitu karena tidak di upayakan untuk di hidangkan dengan semenarik mungkin atau asal tampil aja , hal itu di sebabkan karena banyak yang lupa bahwa iklan adalah sebuah aksesoris web bukan menu utama. Dalam ilustrasi warung makan di atas, jika orang mau membeli kerupuk atau peyek tidak akan mengunjungi warung makan, tapi akan langsung mencari penjual kerupuk atau peyek yang sesungguhnya, tapi jika anda bisa membuat variasi hidangan kerupuk dan peyek secara menarik, maka hal itu malah bisa menciptakan daya tarik spesial buat pengunjung warung makan anda

Ok, selebihnya tinggal masalah meningkatkan kualitas konten dan memaksimalkan seo untuk web anda. baca juga yang berhubungan dengan artikel ini cara meningkatkan page view dan traffic situs

10 komentar:

  1. Anonim00:14

    Saya selalu dtang lagi ke blog ini karena ingin cari informasi, kalau kebetulan ngeklik iklan karena penasaran lihat iklan yang seronok :)

    BalasHapus
  2. Anonim04:48

    mantaf ni bos tutorialnya :)

    BalasHapus
  3. Anonim06:38

    Siip bangets tipsnya. mantaf

    BalasHapus
  4. Anonim08:40

    memang benar tipsnya,

    BalasHapus
  5. Anonim20:03

    mungkin disini saya agak sedikit berbeda pendapat, memang benar dengan seperti ini orang akan lebih tertarik, tapi saya punya saran, bagaimana kalu iklan adsense kita dibuat seperti isi dari konten atau kerupuk kita dibuat seperti lauk? agar orang mengira kalo kerupuk/adsense itu adalah lauk utama/isi kontent...

    Ini hanyalah saran dari seorang yang masih junior bahkan boleh dibilang anak ingusan dalam hal e-marketing, semuanya kembali pada kepuasan sendiri......

    success...

    Anwar

    BalasHapus
  6. Anonim20:39

    @ anwar
    yg kamu bilang benar, itu yg dilakukan para pemain ppc uyg sudah mahir, posting ini adalah panduan dasar utk pemula ,yg perkembangannya nanti bisa di improvisasi dg kreativitas masing2..
    thanks n salam sukses..

    @semua...
    terimakasih semua komentarnya
    :)
    salam ngeblog!

    BalasHapus
  7. memang untuk menjalani sesuatu itu tergantung niat, kalo niatnya udah bulet pasti dia akan mengerjakannya dengan sungguh-sungguh. makasih masukan dan tipsnya suhu

    BalasHapus